Search

Apakah Bisnis Minuman Boba Masih Manis Hingga 2020 Nanti? - Okezone

JAKARTA - Pasti kalian sudah tidak asing lagi dengan minuman yang sedang naik daun saat ini, yaitu boba. Perpaduan antara milk tea dan topping bola tapioka membuat banyak sekali kaum milenial dan generasi z jatuh hati dengan rasa yang disajikan.

Tingginya minat pembeli, menjadikan boba adalah salah satu minuman favorit para kaum muda pada tahun 2019. Tak ayal bila outlet boba berjamuran hingga saat ini, mulai dari merek luar negeri hingga boba buatan dalam negeri.

Mulai dari munculnya raja boba dari Hongkong yaitu Xi Fu Tang hingga outlet boba lokal bernama Bobal.id yang sudah mempunyai 26 cabang. Keduanya sukses menggaet hati para pecinta boba dengan berbagai macam menu yang disajikan.

Buat yang sedang berminat untuk berbisnis boba, jangan buru-buru mencari pinjaman dana untuk modal usaha sebelum tahu tentang perkembangan bisnis ini. Karena berbisnis sesuatu yang sedang tren di Indonesia itu harus sangat hati-hati dan pintar mengatur strategi. Bila tidak, nasibnya akan seperti Es Kepal Milo atau Cappucino Cincau yang viral hanya sementara saja.

Masyarakat Indonesia Suka Eksperimental

Melihat tren makanan terdahulu seperti donat mie, sate taichan hingga es kepal milo, cukup meyakinkan bahwa masyarakat Indonesia menyukai sesuatu yang eksperimental. Oleh karena itu, penggunaan boba tidak hanya berhenti di milk tea pada umumnya saja.

Jelajahi  penggunaan topping tapioka manis ini ke berbagai macam jenis makanan atau minuman seperti menjadi topping kue ulang tahun atau padukan ke dalam kopi susu yang juga sedang hits. Bila terus inovasi dan tidak menghilangkan esensi dari boba itu sendiri, tahun 2020 masih menjadi tahun manis untuk berbisnis boba.

Boba 2020 Harus Lebih Sehat

Adanya isu kesehatan yang mempengaruhi boba pada tahun 2019, membuat para pelaku bisnis boba sekarang maupun yang akan datang harus membuat banyak varian boba yang lebih sehat lagi. Pasalnya kadar gula yang ada di dalam minuman boba bisa dibilang tinggi dan kebiasaan orang mengkonsumsi boba itu langsung ditelan, tidak dikunyah terlebih dahulu. Jadi, boba yang dikonsumsi akan lebih sulit dicerna menjadikan boba terlihat tidak sehat.

Cobalah membuat varian minuman boba dengan bahan-bahan makanan yang lebih sehat lagi, contoh yogurt, buah dingin atau makanan yang berkalori rendah. Selain mendukung hidup sehat yang juga sedang menjadi tren di 2019, variasi seperti ini juga butuh dikembangkan lebih jauh oleh para pelaku bisnis di tahun 2020 nanti.

Mau Mencicipi Manisnya Cuan Boba di 2020?

1

Let's block ads! (Why?)



"manis" - Google Berita
December 23, 2019 at 03:21PM
https://ift.tt/2QdhARd

Apakah Bisnis Minuman Boba Masih Manis Hingga 2020 Nanti? - Okezone

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Apakah Bisnis Minuman Boba Masih Manis Hingga 2020 Nanti? - Okezone"

Post a Comment

Powered by Blogger.