Search

Setelah 17 Laga Manis Itu, MU dan Solskjaer Terjun Bebas - detikSport

Jakarta - Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer sempat menikmati bulan madu yang indah. Selepas masa itu berakhir, hari-hari suram harus dilalui.

MU memulai musim ini dengan payah. 11 pertandingan dijalani, dengan empat kemenangan --termasuk satu via adu penalti--, empat hasil imbang, dan tiga kekalahan.


Khusus di Liga Inggris, MU sejauh ini baru mendapatkan dua kemenangan dari delapan pertandingan. Sementara enam laga lainnya berakhir dengan tiga hasil imbang dan tiga kekalahan.
'Setan Merah' kini tercecer di posisi 12 klasemen, dengan baru mendapatkan sembilan poin. Posisi Ole Gunnar Solskjaer pun mulai digoyang isu pemecatan.

Padahal di awal kariernya sebagai manajer MU, pria Norwegia itu disambut dengan antusias. 17 pertandingan pertamanya di semua kompetisi dilalui dengan hanya sekali kalah.


Dalam periode itu, ia memetik 14 kemenangan dan hanya dua kali berimbang. Rasio kemenangannya pun mencapai 82,4%, dengan catatan 39 gol dan 13 kali kebobolan.

Tapi setelahnya, hasil-hasil yang dipetik turun drastis. Dalam 23 pertandingan berikutnya, termasuk kekalahan 0-1 dari Newcastle United, Minggu (6/10/2019) kemarin, MU sudah menelan 19 kekalahan dan hanya menang lima kali.

Rasio kemenangan Solskjaer pun anjlok, menjadi hanya 21,7%. Dalam periode ini, Paul Pogba dkk mencetak 19 gol saja dan sudah kemasukan 31 gol.


Beriktunya MU sudah ditunggu partai kandang lawan Liverpool, sang pemuncak klasemen. Solskjaer berharap laga ini bisa menjadi momentum untuk timnya. Akankah begitu?

Simak Video "Mr Ole, Be Careful, MU Is Dying!"
[Gambas:Video 20detik]
(raw/cas)

Let's block ads! (Why?)



"manis" - Google Berita
October 07, 2019 at 06:20PM
https://ift.tt/30W52B0

Setelah 17 Laga Manis Itu, MU dan Solskjaer Terjun Bebas - detikSport

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Setelah 17 Laga Manis Itu, MU dan Solskjaer Terjun Bebas - detikSport"

Post a Comment

Powered by Blogger.