Search

Selesaikan Kuliah S1 Dengan Manis, Kiper Timnas Indonesia U-23 dan Madura United Raih IPK Luar Biasa - TribunMadura.com

Selesaikan Kuliah S1 Dengan Manis di Unitomo Surabaya, Kiper Timnas Indonesia U-23 dan Madura United Raih IPK Luar Biasa

TRIBUNMADURA.COM, SURABAYA - Kiper Timnas Indonesia U-23 dan Madura United, Satria Tama mengaku senang bisa menuntaskan pendidikan strata satu (S1) di Universitas Dr Soetomo atau Unitomo Surabaya dengan tepat waktu.

Setelah empat tahun kuliah dengan jurusan administrasi negara angkatan 2015 di Unitomo Surabaya, Satria Tama lulus dengan IPK 3.30.

"Saya senang bisa lulus tepat waktu. Selama ini saya membagi waktu saat ada waktu luang untuk kerjakan tugas kuliah," kata Satria Tama, Rabu (25/9/2019).

Setelah wisuda pada Sabtu (28/9/2019) nanti, kiper berusia 22 tahun itu mengaku masih belum puas dengan gelar S1 nya dan kepikiran ingin lanjut S2.

Pamit Jemput Anak Sekolah Ibu RT di Tulungagung ini Malah Selingkuh, Tragedi Depan Pasar Bikin Miris

Wisuda dan Rampungkan Kuliah di Unitomo Surabaya, Kiper Madura United Satria Tama Disindir Jadi DPRD

Terlibat Cinta Segitiga, Mahasiswi Universitas Brawijaya (UB) Ngibul ke Polisi Diperkosa di Kampus

Tak Malu Melakukan Hal Tak Terpuji di Restoran Surabaya, Dua Sejoli ini Dijebloskan ke Penjara

"Bagi saya pendidikan tetap nomer satu, kalau ada kesempatan S2 akan saya ambil makanya tidak ada istilah berhenti belajar," ungkap mantan pemain Persegres itu.

Meski punya keinginan lanjut S2 dengan jurusan yang sama, dalam waktu dekat ini ia ingin menikmati gelar S1 nya dan fokus berkarir di dunia sepakbola.

Mengingat namanya terdaftar dalam komposisi Timnas U-23 yang dalam waktu dekat ini akan mengikuti SEA Games 2019 di Filipina, pada November ini.

"Tapi saat ini saya mau menikmati S1 dulu. Kalau mau lanjut tetap jurusan administrasi, tetap satu jalur saja. Tapi sementara ini nikamti gelar S1 saja," ungkapnya.

Let's block ads! (Why?)



"manis" - Google Berita
September 25, 2019 at 09:49PM
https://ift.tt/2mJfygw

Selesaikan Kuliah S1 Dengan Manis, Kiper Timnas Indonesia U-23 dan Madura United Raih IPK Luar Biasa - TribunMadura.com

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Selesaikan Kuliah S1 Dengan Manis, Kiper Timnas Indonesia U-23 dan Madura United Raih IPK Luar Biasa - TribunMadura.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.