KIARACONDONG, AYOBANDUNG.COM--Siapa sih yang tidak kenal kuliner kebab? Makanan khas Timur Tengah tepatnya dari Kota Turki ini kini kian menjamur di Indonesia. Tak tanggung-tanggung sari kedai kecil hingga besar berlomba-lomba untuk menyajikan kebab yang terbaik.
Namun ada satu kebab lain dari yang lain. Dia adalah Kabobs Premium Kebab. Kedai kebab yang sudah eksis sejak 2016 ini telah hadir di sejumlah kota besar di pulau Jawa mulai dari Bandung, Cirebon, Bogor, Yogyakarta, dan Solo.
Khusus untuk Kota Bandung, Kabobs Premium kebab kali ini memperkenalkan dua varian rasa teranyarnya, yakni Choco Mozzanut dan Berry Banana.
Dua varian ini bakal memanjakan para pecinta penganan manis. Untuk para pecinta cokelat, varian Choco Mozzanut ini sangat pas. Bagaimana tidak? Lelehan keju mozzarela yang berpadu dengan kerenyahan kacang hazzelnut, dihiasi manisnya kismis, dan meses cokelat dan dibalut tortila lezat siap memanjakan lidah.
Belum lagi varian Berry Banana yang terdiri dari paduan potongan pisang yang bertemu dengan lembaran keju, manisnya kismis, dan keunikan selai blueberry dan dibalut tortila lezat juga tak main-main enaknya.
Marketing Coordinator Kabobs Premium Kebab, Regina Salsabila mengatakan, Kabobs Premium Kebab memang sengaja menyajikan kebab premium dengan bahan baku berkualitas dan komposisi seimbang.
"KABOBS menggunakan bahan baku berkualitas dan sangat memperhatikan komposisi dari setiap menu yang dibuat agar menghasilkan rasa yang memuaskan. Varian rasa yang banyak bertujuan untuk memuaskan semua jenis selera," ungkap Regina dalam sesi food testing bersama awak media, di Kabobs Kiaracondong, Kamis (7/11/2019).
Perempuan yang karib disapa Rere itu juga menjelaskan, tujuan dikenalkannya dua varian manis Choco Mozzanut dan Berry Banana ini untuk memenuhi ekspektasi para pencinta kuliner serba manis. Maklum, Rere menyebut, pihaknya enggan hanya terpatok untuk menyajikan satu varian satu rasa saja.
"Adanya kebab manis ini karena kami ingin semakin memuaskan banyak selera Teman KABOBS semuanya," katanya.
Terlebih, Rere mengakui, segmentasi Kabobs Premium Kebab memang menyasar semua kalangan usia. Alhasil, pihaknya ingin bisa memberikan kepuasan untuk semua selera jenis perut. Total saat ini, varian Kabobs Premium terdiri dari 12 kebab asin dan 2 kebab manis.
Di sisi lain, Rere mengakui, dipilihnya Kota Bandung sebagai pengenalan pertama untuk varian manis ini lantaran basis Kabobs pertama kali memang muncul di Kota Kembang. Adapun untuk varian manis ini bisa ditemukan di empat kedai Kabobs, yakni di Jalan Kiaracondong, Cimahi, Jalan Burangrang, Dago dan Dipatiukur.
"Untuk varian manis baru dikenalkan hari ini. Makanya diharapkan ini jadi penyeimbang untuk selera para pecinta manis. Ke depannya kita semakin banyak varian, untuk jenisnya seperti apa, tunggu tanggal mainnya" tuturnya.
Bukan hanya itu, Rere juga menyebut, Kabobs Premium juga memperkenalkan varian es kopi karamel sebagai menu anyar untuk jenis minuman. Es kopi ini merupakan jenia es kopi susu klasik yang dipadukan dengan kelezatan karamel yang dipastikan cocok dengan semua lidah.
Jangan khawatir, untuk urusan harga, Kabobs Premium Kebab varian manis ini cukup ramah di kantong. Untuk harga varian manis, Choco Mozzanut dibanderol dengan harga Rp23.636 (tidak termasuk pajak) dan Berry Banana dibanderol dengan harga Rp18.181 (tidak termasuk pajak). Sementata untuk Es Kopi Kabobs tengah dalam masa promo yakni Rp22.000-23.000 (dari harga normal Rp27.000).
"manis" - Google Berita
November 07, 2019 at 05:04PM
https://ift.tt/33qbzGb
KABOBS Premium Kebab Perkenalkan Dua Varian Manis - ayobandung.com
Bagikan Berita Ini
0 Response to "KABOBS Premium Kebab Perkenalkan Dua Varian Manis - ayobandung.com"
Post a Comment